Banner Bawah

74 Atlet Balap Sepada Bali Ikut Kejuaraan Tejajula Com Race Open 2022

Admin - atnews

2022-06-27
Bagikan :
Dokumentasi dari - 74 Atlet Balap Sepada Bali Ikut Kejuaraan Tejajula Com Race Open 2022
Slider 1

Buleleng (Atnews) - Sebanyak 74 orang atlet balap sepeda Bali  menjajal trek tanjakan dalam kejuaraan Tejakula Kom Race Open 2022 yang digelar oleh Buleleng Timur Cycling Club  (BTCC),  Minggu(26/6/2022). 

Jarak rute yang ditempuh 14, 5 kilometer dengan mengambil garis start dari Desa Tejakula melewati Desa Madenan dan finish di Desa Dausa, Kecamatan Kintamani, Bangli, dilepas Ketua KONI Buleleng Ketut Wuratmaja. Peserta yang mengikuti kejuaraan ini dominan atlet-atlet sepeda dari seluruh Bali bahkan ada peserta dari Banyuwangi. Ajang ini juga menjadi ajang pemanasan bagi atlet Bali untuk mempersiapkan diri menghadapi Porprov Bali 2022. 

Agenda ini didukung  langsung oleh Pengurus kabupaten ISSI Kabupaten Buleleng bersama KONI Buleleng. Tejakula Kom Race 2022 melombakan dua kategori yakni Road Bike dan Mountain Bike (MTB).  Road Bike melombakan tiga kelas yakni Junior Road Bike (JRB),  Elite Road Bike (ERB) dan Master Road Bike (MRB) begitupun untuk MTB melombakan tiga kelas yakni Junior MTB, Ellite MTB, dan Master MTB. 

Ketua KONI Kabupaten Buleleng, I Ketut Wiratmaja  mengapresiasi kejuaraan balap sepeda ini karena sudah menjadi bagian dari kepedulian komunitas  pecinta sepeda membantu pemerintah dan organisasi olahraga untuk memasyarakatkan olahraga sepeda.  

Selain itu, dia juga berharap momen olahraga Tejakula Kom Race ini bisa dijadikan ajang pemanasan dan latihan bagi para atlet balap sepeda untuk menempa fisik menghadapi Porprov Bali.
“Saya melihat banyak atlet balap sepeda dari Buleleng juga ambil bagian dalam kejuaraan ini, akan menjadi momentum untuk melatih fisik menghadapi Porprov Bali mendatang,” ujar Wiratmaja usai melepas peserta.

Selain untuk kepentingan olahraga prestasi, kejuaraan balap sepeda seperti ini juga dijadikan untuk pengembangan agenda sport tourism oleh pemerintah. Trek tanjakan dengan suasana pemandangan pegunungan dan laut menjadikan wilayah Tejakula hingga Kintamani menjadi wilayah yang sangat bagus untuk sport tourism bidang olahraga sepeda. 

Sementara itu, Sekretaris Pengkab ISSI Buleleng, Komang Budiarsana mengakui ajang ini sebagai persiapan khusus untuk menghadapi Porprov Bali. “Justru saya katakan, ini Porprov yang sebenarnya. Trek yang dilalui cukup berat dan ini bisa menjadikan kebiasaan bagi atlet untuk menempa fisiknya,” ujar Budi yang juga Sekretaris Kecamatan Sukasada. (WAN)
Banner Bawah

Baca Artikel Menarik Lainnya : Ikatan Pasemetonan Diharapkan Berorientasi Kemanusiaan

Terpopuler

KJPP Bungkam, Tanah Seluas 1,8 Hektar Seharga Rp 13,4 M Dinilai Rp 4,7 M di Tanah Proyek PKB Klungkung

KJPP Bungkam, Tanah Seluas 1,8 Hektar Seharga Rp 13,4 M Dinilai Rp 4,7 M di Tanah Proyek PKB Klungkung

GTI se-Bali akan Temui Kajati Bali, Harap Masyarakat Sipil dan Aparat Penegak Hukum Menuju Bali Bersih Bebas dari  Korupsi

GTI se-Bali akan Temui Kajati Bali, Harap Masyarakat Sipil dan Aparat Penegak Hukum Menuju Bali Bersih Bebas dari  Korupsi

Pimpinan DPRD Bali; Selamat Hari Raya Galungan dan Kuningan

Pimpinan DPRD Bali; Selamat Hari Raya Galungan dan Kuningan

Prodi HI FISIP UNSRI Gelar Career Coaching, Upaya Memperkuat Daya Saing Global Mahasiswa

Prodi HI FISIP UNSRI Gelar Career Coaching, Upaya Memperkuat Daya Saing Global Mahasiswa

Suasta; Pemprov Bali Ragu, Investor 'Duluan Terbang' daripada Pesawat Bandara Bali Utara

Suasta; Pemprov Bali Ragu, Investor 'Duluan Terbang' daripada Pesawat Bandara Bali Utara

Bali Kaget Lagi: Kutabex Protes Keras Pembangunan Hotel Mercure Extension Kuta, Blokir Pemandangan Laut di Lahan Unud

Bali Kaget Lagi: Kutabex Protes Keras Pembangunan Hotel Mercure Extension Kuta, Blokir Pemandangan Laut di Lahan Unud