Banner Bawah

4.000 PKL Terima BLT-MG dari Kodim 1609/Buleleng

Admin - atnews

2022-05-18
Bagikan :
Dokumentasi dari - 4.000 PKL Terima BLT-MG dari Kodim 1609/Buleleng
Slider 1

Buleleng (Atnews) - Sebanyak 4.000 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang berprofesi sebagai pedagang kaki lima (PKL) mendapat bantuan langsung tunai minyak goreng (BLT-MG). Bantuan berupa uang tunai sebesar Rp. 300.000,- dari Komando Distrik Militer (Kodim) 1609/Buleleng itu diserahkan di Markas Kodim 1609/Buleleng, Rabu (18/5).
Ditemui disela-sela kegiatan, Danramil Sawan, Kapten Inf. Made Suparsana mewakili Dandim 1609/Buleleng mengatakan, bantuan ini adalah program dari Presiden RI Joko Widodo. Untuk Kodim 1609/Buleleng mendapatkan 4.000 paket dan  akan dibagikan di 9 Koramil di Kabupaten Buleleng. Ini dilakukan untuk mempercepat proses penyaluran distribusi bantuan.
"Pelaksanaan penyaluran bantuan ini kami lakukan di 9 Koramil untuk mempercepat proses pendistribusiannya. Jadi, di setiap koramil pendistribusiannya diperkirakan tuntas selama 3 hari ke depan," ucapnya.
Terkait sasaran penerima bantuan, Made Suparsana menjelaskan untuk sementara PKL yang terdampak dari langkanya minyak goreng atas usulan langsung Babinsa yang bertugas di lapangan. Babinsa di lapangan yang mendata langsung agar data tepat sasaran.
Sementara itu, ditemui di tempat yang sama Kepala Dinas Sosial Kabupaten Buleleng,  Putu Kariaman Putra menerangkan, kegiatan ini adalah dil luar dari program Kementerian Sosial. Sehingga, datanya sudah disinergikan bahwa penerima bantuan adalah warga yang di luar dari  DTKS dan juga dapat program dari kementerian.
"Jadi lebih menyasar di luar pada program sebelumnya. Karena tidak boleh ada ganda untuk mendapatkan program," tegas Kariaman.
Masih di tempat yang sama, salah satu penerima bantuan dari Desa Galiran, Ni Ketut Suryastini yang kesehariannya berdagang menjual nasi jinggo ini mengatakan, ini adalah bantuan kali pertama yang dirinya terima. 
Suryastini menambahkan, sebelumnya dirinya hanya menggunakan minyak curah dalam mengolah dagangannya karena tidak sanggup membeli minyak goreng. Dengan bantuan ini, ia akan menggunakan untuk modal serta membeli minyak goreng dan kebutuhan lainnya. (WAN)
Banner Bawah

Baca Artikel Menarik Lainnya : Dana Desa untuk Air Bersih Keperluan Rakyat

Terpopuler

KJPP Bungkam, Tanah Seluas 1,8 Hektar Seharga Rp 13,4 M Dinilai Rp 4,7 M di Tanah Proyek PKB Klungkung

KJPP Bungkam, Tanah Seluas 1,8 Hektar Seharga Rp 13,4 M Dinilai Rp 4,7 M di Tanah Proyek PKB Klungkung

GTI se-Bali akan Temui Kajati Bali, Harap Masyarakat Sipil dan Aparat Penegak Hukum Menuju Bali Bersih Bebas dari  Korupsi

GTI se-Bali akan Temui Kajati Bali, Harap Masyarakat Sipil dan Aparat Penegak Hukum Menuju Bali Bersih Bebas dari  Korupsi

DPRD Badung Mengucapkan HUT Ke-16 Mangupura

DPRD Badung Mengucapkan HUT Ke-16 Mangupura

Prodi HI FISIP UNSRI Gelar Career Coaching, Upaya Memperkuat Daya Saing Global Mahasiswa

Prodi HI FISIP UNSRI Gelar Career Coaching, Upaya Memperkuat Daya Saing Global Mahasiswa

Suasta; Pemprov Bali Ragu, Investor 'Duluan Terbang' daripada Pesawat Bandara Bali Utara

Suasta; Pemprov Bali Ragu, Investor 'Duluan Terbang' daripada Pesawat Bandara Bali Utara

Bali Kaget Lagi: Kutabex Protes Keras Pembangunan Hotel Mercure Extension Kuta, Blokir Pemandangan Laut di Lahan Unud

Bali Kaget Lagi: Kutabex Protes Keras Pembangunan Hotel Mercure Extension Kuta, Blokir Pemandangan Laut di Lahan Unud