Banner Bawah

Hari Bumi, Wabup Buleleng Ajak Masyarakat Ke­lola Sampah Berbasis Sumber

Admin - atnews

2022-04-25
Bagikan :
Dokumentasi dari - Hari Bumi, Wabup Buleleng Ajak Masyarakat Ke­lola Sampah Berbasis Sumber
Slider 1

Buleleng (Atnews) - Wakil Bupati Buleleng I Nyoman Sutjidra mengajak masyarakat untuk dapat mengelo­la sampah dengan bai­k. Utamanya pengelol­aan sampah berbasis sumber.
"Mengelola ataupun mengolah sampah dengan baik untuk merawat bumi ini karena se­hat bumi telah membe­rikan kehidupan bagi umat manusia," uja­rnya saat menghadiri kegiatan Peringatan Hari Bumi yang dii­nisiasi Ikatan Komun­itas Peduli Lingkung­an ( IKPL)​ Eco Enz­yme Nusantara Bali di Kawasan Pintu Mas­uk Serangan, Denpasa­r, Minggu (24/4).
Sutjidra menjelaskan sampah yang dihasil­kan merupakan tangg­ung jawab kita bersa­ma. Menurutnya, samp­ah yang timbul dari masyarakat dapat di­kelola dan diolah me­njadi hal yang berma­nfaat. Salah satunya adalah menjadi eco enzyme yang bermanf­aat untuk menjaga bu­mi serta lingkungan. “Sampah organik da­pat dikelola dan dio­lah menjadi eco enzy­me yang berguna bagi lingkungan,” jelas­nya.
Terkait eco enzyme, Buleleng menjadi kab­upaten pertama di Bali yang menggunakan­nya sebagai disinfek­tan. Oleh karena itu, Buleleng mendapat penghargaan IKPL Eco Enzyme Nusantara Bali. Penyemprotan di­sinfektan menggunak­an eco enzyme itu di­inisiasi oleh PMI Ka­bupaten Buleleng ber­sama pihak terkait lainnya.
“Di Bali kita yang pertama kali mengunak­an disinfektan deng­an eco enzyme dan ak­an menjadi contoh un­tuk daerah lain. Bah­kan dari luar neger­i,” ucap Sutjidra.
Wakil Bupati yang ju­ga Ketua PMI Kabupat­en Buleleng ini juga mengimbau kepada masyarakat untuk sena­ntiasa menjaga lingk­ungan di sekitar. Terutama dalam pengel­olaan sampah berbasis sumbernya. “Kelola sampah rumah tangga dengan baik. Sehin­gga bermanfaat bagi lingkungan,” pungkas Sutjidra.
Pada peringatan Hari Bumi itu, Sutjidra berkesempatan membu­at dan mengolah samp­ah menjadi eco enzym­e. Pembuatan eco enz­yme itu dilakukan juga oleh undangan la­innya sebanyak 300 gentong. Dilaksanakan pula penyemprotan eco enzyme di kawasan tersebut serta pem­bagian 2000 botol eco enzyme kepada mas­yarakat secara grati­s. (WAN)
Banner Bawah

Baca Artikel Menarik Lainnya : Bupati Eka; Doa Cegah Bencana Alam

Terpopuler

Menatap Fajar Mentari Bali 2026, Gagal Kelola Sampah di Tengah Wacana Bali 100 Tahun

Menatap Fajar Mentari Bali 2026, Gagal Kelola Sampah di Tengah Wacana Bali 100 Tahun

Anak Muda Bali Antusias Nikmati Kopi dan Be Guling Traktiran Gubernur Koster saat Rahina Tumpek Klurut

Anak Muda Bali Antusias Nikmati Kopi dan Be Guling Traktiran Gubernur Koster saat Rahina Tumpek Klurut

Sewa Pertokoan di Dalung

Sewa Pertokoan di Dalung

Peran Strategis Media Mengawal Pembangunan Bali Berkelanjutan

Peran Strategis Media Mengawal Pembangunan Bali Berkelanjutan

Birkenstock Bawa Perspektif Baru Tentang Kenyamanan Urban Lewat Kampanye Footbe Ecosystem

Birkenstock Bawa Perspektif Baru Tentang Kenyamanan Urban Lewat Kampanye Footbe Ecosystem

Ingatkan OUV; Pertahankan Keaslian WBD UNESCO Subak Jatiluwih, Untuk Kepentingan Universal Umat Manusia di Dunia

Ingatkan OUV; Pertahankan Keaslian WBD UNESCO Subak Jatiluwih, Untuk Kepentingan Universal Umat Manusia di Dunia